MATASEMARANG.COM – Pada akhir Mei 2025 akan ada hari libur panjang di akhir pekan atau biasa disebut long weekend.
Libur panjang akan mulai pada Kamis 29 Mei 2025 dalam rangka libur nasional memperingati Kenaikan Yesus Kristus.
Dilanjutkan Jumat 30 Mei 2025 yang akan menjadi cuti bersama Kenaikan Yesus Kristus.
Dengan demikian, akan ada libur panjang di akhir Mei 2025, mulai dari Kamis hingga Minggu 1 Juni 2025.
Pada tanggal 1 Juni 2025 juga bertepatan dengan peringatan Hari Lahir Pancasila.
Hal tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI Nomor 1017, Nomor 2, Nomor 2 Tahun 2024 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025 tertanggal 14 Oktober 2024
Lima hari kerja berselang, akan ada liburan panjang lainnya di awal Juni 2025 yang bertepatan dengan libur nasional Iduladha 1446 H.
Hari libur atau tanggal merah Iduladha jatuh pada 6 Juni 2025. Sementara cuti bersama Iduladha akan jatuh pada Senin 9 Juni 2025.
Berikut ini daftar libur Iduladha yang menjadikan long weekend di awal Juni 2025:
Jumat, 6 Juni 2025: Libur nasional Iduladha 1446 H
Sabtu, 7 Juni 2025: Libur akhir pekan
Minggu, 8 Juni 2025: Libur akhir pekan
Senin, 9 Juni 2025: Cuti bersama Iduladha 1446 H