MATASEMARANG.COM – Pemain kreatif Septian David Maulana resmi berseragam Malut United setelah dilepas PSIS akhir musim lalu.
Masuknya Septian David Maulana ke Malut United menambah daftar panjang para pemain PSIS ke Laskar Kie Raha.
Sebelumnya, beberapa pemain PSIS sudah hijrah ke Malut United terlebih dahulu, seperti striker Hari Nur Yulianto, Wahyu Prasetyo, Fredyan Wahyu Sugiantoro, Finky Pasamba dan lain sebagainya.
Bersama Laskar Malut United, Septian David Maulana berambisi untuk meraih gelar juara Liga 1.
“Saya ingin meraih gelar juara liga. Semoga saya bisa berkontribusi lebih dan mencapai impian tersebut bersama Malut United,” ucap Septian David Maulana, Senin 30 Juni 2025.
Salah satu yang menjadi alasan Septian David Maulana bersedia bergabung dengan Malut United adalah target jelas yang diusung oleh klub tersebut.
“Alhamdulillah, saya merasa senang bisa bergabung dengan Malut United. Tim ini merupakan salah satu yang terkuat di Liga 1 dan serius untuk musim depan. Tanpa berpikir panjang, saya langsung menerima pinangan Malut United,” ungkapnya.
Sementara itu Chief Operation Officer (COO) Malut United, Willem D Nanlohy, mengatakan Septian David Maulana langsung dikontrak dengan durasi dua tahun.
Bergabungnya Septian David Maulana diharapkan bisa menambah kedalaman skuat yang akan berlaga di dua kompetisi musim 2025/26.
“Kemampuan Septian sesuai dengan kebutuhan tim. Kehadirannya turut menambah kedalaman skuat Laskar Kie Raha yang akan berjuang di kompetisi level Asia Tenggara,” kata Willem usai penanda tanganan kontrak.