Tak Peduli Harga Emas Meroket, Investasi Perhiasan Masih Jadi Magnet

Pameran perhiasan Toko Mas Asli Bagong di Queen City Mall. (matasemarang.com/Lia Dina)
Pameran perhiasan Toko Mas Asli Bagong di Queen City Mall. (matasemarang.com/Lia Dina)

MATASEMARANG.COM – Di tengah meroketnya harga emas, rupanya tidak mempengaruhi penjualan perhiasan emas. Bahkan orang makin berbondong-bondong berbelanja perhiasan emas.

Pemilik Toko Mas Asli Bagong Ratna Kartika Sari mengatakan emas menjadi salah satu investasi yang tidak merugikan baik itu perhiasan maupun logam mulia.

Tak heran pengusaha toko mas tak pernah takut jika harga emas fluktuatif bahkan melonjak tinggi.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA  Immoderma Ajarkan Resep Glowing Sehat pada Gen Z

Pasalnya, harga yang fluktuatif bahkan cenderung melonjak tidak menjadi persoalan bagi konsumen untuk tetap berbelanja emas. Bahkan daya beli konsumen diakui Ratna terus mengalami peningkatan

“Kalau di toko kami tergantung barang. Konsumen tidak melihat harga naik atau turun, asal barang bagus dan stok ada mereka pasti beli,” kata Ratna saat Pameran Emasing Jedar Jedor with Bagong, di Queen City Mall Semarang Jumat 24 Oktober 2025.

Guna tetap menjaga loyalitas konsumen, Toko Mas Asli Bagong sellau aktif memberikan edukasi terkait dengan investasi emas, khususnya untuk para generasi muda.

BACA JUGA  Promo Merdeka, Bayar Tiket Kereta Api 80 Persen untuk Perjalanan 17 Agustus

“Jadi mereka itu melihat emas merupakan investasi yang paling stabil dan selalu bisa diandalkan, terutama untuk jangka panjang. Jadi, bukan hanya bernilai estetika penunjang penampilan tapi juga memiliki nilai intrinsik yang kuat. Apalagi di tengah fluktuasi ekonomi saat ini, emas tetap menjadi pilihan utama banyak orang untuk berinvestasi yang aman,” paparnya.

Ia mengatakan konsumen yang membeli perhiasan emas bukan hanya untuk gaya tapi juga sebuah langkah cerdas untuk membangun aset masa depan.

Pos terkait