Dari sektor putra kelas 79 kilogram, lifter Indonesia lainnya Rahmat Erwin Abdullah meraih perak Clean and Jerk usai mengangkat 203 kilogram.
Adapun emas Snatch direbut Ri Chong-song (Korea Utara) dengan 163 kilogram, sekaligus mengantar dirinya meraih perak total angkatan 360 kilogram. Perunggu total kelas tersebut diraih Mohamed Younes (Mesir) dengan 360 kilogram. (Ant)
















