MATASEMARANG.COM – Kontingen Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) berhasil meraih 4 medali emas, 2 medali perak, dan 1 medali perunggu dalam ajang Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) XIX Tahun 2025 Jawa Tengah.
Raihan tersebut menjadi capaian terbaik sepanjang sejarah keikutsertaan Unsoed di Pomnas.
Perolehan medali tersebut diraih melalui berbagai cabang olahraga, antara lain bulutangkis, voli pasir, petanque, atletik, dan renang. Atlet-atlet Unsoed yang sukses mengharumkan nama Unsoed adalah:
– Aisha Galuh Maheswari (Pendidikan Jasmani) – Emas Bulutangkis Beregu Putri, Perunggu Bulutangkis Ganda Putri
– Renata Dama Kusuma (Pendidikan Jasmani) – Emas Bulutangkis Beregu Putri, Perunggu Bulutangkis Ganda Putri
– Zidandio Budiansyah (Teknik Sipil) – Perunggu Renang 4x100m Relay Freestyle Putra
– Kamelia Nur Maylani (Pendidikan Jasmani) – Perak Atletik 4x400m Estafet Putri
– Fathurrifqi Setyo Pambudi (Pendidikan Jasmani) – Emas Petanque Beregu Putra
– Suryo Satrio (Pendidikan Jasmani) – Emas Voli Pasir 4×4
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unsoed Prof Norman Arie Prayogo menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya atas capaian luar biasa tersebut.
“Hal ini membuktikan bahwa Unsoed tidak hanya mendukung prestasi akademik, tetapi juga berkomitmen penuh pada pengembangan prestasi non-akademik seperti olahraga, kesenian, dan kegiatan kemahasiswaan lainnya. Kami juga mengajak adik-adik dari SMA dan sederajat yang memiliki prestasi, baik akademik maupun non-akademik, untuk tidak ragu bergabung dengan Unsoed karena kampus ini adalah rumah prestasi generasi muda bangsa,” ungkapnya.