Pemkot Semarang Bakal Bangun Jembatan Akses Sentra Pengasapan Ikan di Bandarharjo

Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng saat meninjau persiapan pembangunan Jembatan Akses Sentra Pengasapan Ikan Bandarharjo. (matasemarang.com/Lia Dina)
Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng saat meninjau persiapan pembangunan Jembatan Akses Sentra Pengasapan Ikan Bandarharjo. (matasemarang.com/Lia Dina)

MATASEMARANG.COM – Pemerintah Kota Semarang mulai melanjutkan pembangunan dan penataan infrastruktur di awal tahun 2026 ini. Salah satu yang menjadi sasaran penataan adalah di kawasan Semarang Utara.

“Kita komitmen ke Semarang Utara, harus tetap bangun terus. Ya, walaupun ada penurunan tanah dan lain-lain itu, kita akan tetap proses untuk menyesuaikan,” kata Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng usai kegiatan temu warga di Semarang Utara.

Dalam kegiatan tersebut, Agustina meninjau sejumlah rencana pembangunan infrastruktur, di antaranya adalah rencana pembangunan jembatan akses sentral pengasapan ikan yang terletak di Kelurahan Bandarharjo.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA  Pemkot Semarang Fasilitasi 920 Rumah Tak Layak Huni Tahun 2025

Jembatan tersebut akan membentang sepanjang 45 meter melintasi Kali Baru Semarang dan menghubungkan dua kelurahan, yakni Kelurahan Panggung Lor melalui Jalan Tanjung Mas Raya dengan Kelurahan Bandarharjo melalui Jalan Lodan.

Keberadaan jembatan ini diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas menuju Sentra UMKM Pengasapan Ikan Bandarharjo sekaligus mendorong peningkatan perekonomian warga setempat.

Guna mendukung akses menuju jembatan tersebut, Pemerintah Kota Semarang juga merencanakan pembetonan Jalan Lodan pada tahun 2026 melalui Dinas Pekerjaan Umum sebagai upaya mendukung akses menuju kawasan Bandarharjo dan sekitarnya, Pembetonan jalan tersebut diharapkan dapat memperlancar mobilitas warga sekaligus menunjang aktivitas di kawasan Sentra Pengasapan Ikan Bandarharjo.

BACA JUGA  Pemkot Semarang Jaga Ketahanan Pangan lewat Gerakan Pangan Murah

Selain rencana pembetonan Jalan Lodan tersebut, sebelumnya, pada tahun 2025 Pemerintah Kota Semarang melalui Dinas Pekerjaan Umum juga telah melakukan pembetonan Jalan Komodor Yos Sudarso sepanjang 253 meter. Pekerjaan tersebut menjadi satu bentuk peningkatan kualitas infrastruktur jalan di wilayah Semarang Utara.

Pos terkait