Polrestabes Semarang Panen Raya Jagung di Nirwana Stable

Polrestabes Semarang panen jagung raya di Nirwana Stable
Polrestabes Semarang panen jagung raya di Nirwana Stable

MATASEMARANG.COM – Polrestabes Semarang turut ambil bagian dalam kegiatan nasional Panen Raya Jagung Serentak Kuartal II Tahun 2025 yang digelar secara hybrid pada Kamis, 5 Juni 2025.

Kegiatan ini diselenggarakan serentak di seluruh Polda dan Polres se-Indonesia dan dipimpin Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto dari lokasi utama di Dusun Landasan, Desa Bange, Kecamatan Sanggau Ledo, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat.

Di Kota Semarang, kegiatan panen raya jagung dipusatkan di Nirwana Stable, Kelurahan Purwosari, Kecamatan Mijen.

BACA JUGA  Wali Kota Semarang Harap Tak Ada Lagi Anak yang Tidak Sekolah

Acara ini dihadiri oleh unsur Forkopimda Kota Semarang, tokoh masyarakat, dan para petani lokal.

Bacaan Lainnya

Setelah meninjau lahan jagung di kawasan Nirwana Stable, kegiatan dilanjutkan dialog dengan para petani setempat.

“Panen raya ini merupakan bagian dari upaya mendukung program swasembada pangan nasional yang dicanangkan pemerintah. Kegiatan ini juga menandai peletakan batu pertama pembangunan 18 gudang penyimpanan jagung di berbagai wilayah,” ujar Kasi Humas Polrestabes Semarang, Kompol Agung Setiyo Budi, Sabtu 8 Juni 2025.

BACA JUGA  Kesbangpol Temui Penjual Bendera One Piece di Semarang

Dalam paparannya, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menyampaikan bahwa Polri menargetkan penanaman jagung di lahan seluas satu juta hektar dengan hasil produksi 4 hingga 10 juta ton.

Hingga saat ini, Polri telah menjalin kerja sama dengan 136.563 kelompok tani, dengan hasil panen pada Kuartal I mencapai 118.975 ton dari lahan seluas 16.656 hektar.

Untuk Kuartal II, diperkirakan panen mencapai 1,78 hingga 2,54 juta ton.

Pos terkait