5 Mal di Semarang yang Punya Konsep Unik, Ada yang Minim AC

Java Supermall Semarang
Java Supermall Semarang

MATASEMARANG.COM – Kota Semarang memiliki beberapa mal atau yang memiliki konsep masing-masing untuk menarik minat pengunjung.

Mal di Semarang saat ini tidak hanya sebagai pusat perbelanjaan saja. Banyak mal justru kini berubah menjadi tempat rekreasi sehingga identitas atau keunikan sebuah mal menjadi daya tarik tersendiri.

Berikut ini daftar 5 mal di Kota Semarang dengan keunikan masing-masing:

Bacaan Lainnya
BACA JUGA  Penerbangan ke Karimunjawa Bikin Pariwisata Semarang Terdampak

Uptown Mall BSB City

Lokasi: Jalan RM. Hadi Soebeno Sosrowardoyo, Kelurahan Pesantren, Kecamatan Mijen, Kota Semarang, Jawa Tengah

Uptown Mal BSB City mengusung konsep “mal hijau” yang mengutamakan kelestarian lingkungan.

Mal ini memiliki area terbuka yang luas, baik di dalam maupun di luar gedung, serta elemen hijau seperti taman vertikal dan lapangan terbuka yang disebut “Greenspine”.

Konsep ini bertujuan untuk menciptakan sirkulasi udara yang baik dan mengurangi penggunaan AC, menjadikan suasana lebih sejuk dan nyaman secara alami. 

BACA JUGA  Tim Labfor Kumpulkan Bukti Penyebab Kebakaran Mlatibaru

Mal ini memiliki berbagai fasilitas seperti Matahari Department Store, Funworld, Cinema XXI, dan Kidzlandia, serta berbagai gerai makanan dan minuman.

Queen City Mall Semarang

Lokasi: Jalan Pemuda No.27-31, Pandansari, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang

Mal ini merupakan bagian dari Konsep Mixed-Use Property, dimana seluruh bangunan dan fasilitas, mulai dari shopping mall, apartment, Ballroom, Hotel bintang 5, dan Office Building terintegrasi dalam satu area bernama Queen City. Menurutnya, ini merupakan pionir dalam dunia property di Jawa Tengah.

BACA JUGA  Kejagung Ungkap Peran Tujuh Tersangka, Termasuk Eks Petinggi Bank Jateng, dalam Kredit Sritex

Queen City Mall memiliki konsep the promenade walk, di mana akan ada tenant restoran-restoran nasional yang belum ada di Semarang dan mereka akan segera fitting out.

Pos terkait